Cara menanan jeruk agar cepat tumbuh berbuah lebat

Bagaimana cara mudah menanan jeruk agar cepat tumbuh berbuah lebat? Pada artikel kali ini kami akan memberikan beberapa topik yang mungkin anda butuhkan dalam bididaya jeruk,antara lain :

  1. cara menanam jeruk dari biji
  2. budidaya jeruk manis berastagi
  3. cara menanam biji jeruk agar cepat tumbuh
  4. cara merawat pohon jeruk agar berbuah lebat
  5. budidaya jeruk pdf
  6. cara pemupukan jeruk yang benar
  7. budidaya tanaman jeruk keprok
  8. makalah budidaya tanaman jeruk

Buah jeruk memiliki beragam jenis yang berbeda-beda, contohnya saja seperti jenis jeruk lokal, jeruk sunkist, orange, jeruk manis, dan lain-lain. Berbeda jenis buah jeruk, maka akan berbeda pula rasanya. Saat ini di Indonesia sudah tersedia beragam jenis jeruk, baik jenis lokal maupun jenis impor, yang bisa kita beli di sekitar kita. Selama ini mungkin jeruk impor dipandang lebih bagus dibandingkan jeruk lokal karena memang selain tampilannya yang lebih menarik, jeruk impor kebanyakan juga memiliki rasa yang lebih nikmat. Akan tetapi bukan berarti jeruk lokal tidak mampu bersaing dengan jeruk impor.

Sudah pernahkah Anda mencoba mencicipi jenis buah jeruk manis? Jeruk manis atau yang biasa disebut dengan jeruk Pacitan dan juga jeruk baby adalah salah satu jenis buah jeruk yang menjadi kegemaran bagi banyak masyarakat di seluruh Indonesia karena rasanya yang sangat manis dan segar. Kemudian ada satu lagi jenis buah jeruk lokal yang juga sangat manis dan disebut-sebut menjadi saingan bagi jeruk manis, namanya yaitu jeruk keprok.
Budidaya Jeruk Manis dari biji
Bagi Anda semua yang suka dengan kegiatan bercocok tanam, membudidayakan tanaman jeruk adalah peluang bisnis yang layak untuk Anda perhitungkan. Budidaya jeruk manis maupun jeruk keprok adalah pilihan yang paling tepat, mengingat kedua jenis jeruk tersebut sangat digemari dan memiliki harga jual yang lumayan. Namun kalau boleh kami menyarankan, rasanya budidaya jeruk manis lebih menarik daripada budidaya jeruk keprok. Sebenarnya keduanya sama-sama menarik dan memiliki prospek yang bagus, akan tetapi ada beberapa pertimbangan yang membuat kami lebih memilih jeruk manis.
Pertimbangan yang pertama yaitu pohon jeruk manis lebih mudah untuk beradaptasi dengan lingkungan sekitar. Kemudian pertumbuhan dari pohon jeruk manis juga lebih cepat. Selanjutnya, pada masa panen, produksi yang dihasilkan oleh pohon jeruk manis lebih tinggi bila dibandingkan dengan pohon jeruk keprok. Itulah beberapa alasan yang mungkin juga menarik bagi Anda sekalian untuk dipertimbangkan. Lalu bagi Anda semua yang berniat untuk mencari informasi mengenai cara budidaya jeruk manis, berikut tips atau informasi tentang teknik budidaya jeruk manis..

Pemilihan Lahan Budidaya Jeruk agar cepat tumbuh


Untuk lokasi lahan, pohon jeruk manis bisa tumbuh dengan baik jika ditanam di atas lahan yang berada di dataran rendah sampai dengan dataran tinggi pada ketinggian kurang lebih 700 meter dari permukaan laut. Lahan yang diperlukan yakni yang terbuka, karena pohon jeruk manis dapat berproduksi secara optimal dengan sinar matahari yang banyak. Sementara untuk kriteria jenis tanah yang ideal yakni jenis lapisan tanah dalam dengan tekstur tanah lempung berpasir.
Pembenihan Jeruk Manis



Benih atau bibit jeruk manis yang bagus yaitu bibit yang yang didapatkan dari cara pembibitan yang produksinya didasarkan pada standar sertifikasi benih dan pengawasan yang tepat. Bibit jeruk manis dapat Anda dapatkan di berbagai tempat yang khusus menyediakan berbagai macam benih tanaman. Sebagai tips bagi Anda dalam memilih benih yang bagus, hendaknya Anda memilih benih jeruk manis yang memiliki label bebas penyakit. Adapun ciri-ciri dari benih yang baik yaitu memiliki batang lurus berdiameter sekitar 1 cm, dengan tinggi kurang lebih 90 cm dari dasar kantung plastik polybag.
Penanaman Jeruk yang benar
Setelah tanah diolah dengan melakukan proses pembersihan terhadap tanaman-tanaman liar dan juga pemupukan pada bagian-bagian yang akan ditanami pohon jeruk, selanjutnya proses penanaman pun bisa dimulai. Teknik menanam jeruk manis yaitu dengan mengatur pola baris yang arahnya adalah dari timur ke barat. Cara tanam ini akan mempengaruhi sinar yang didapat oleh pohon jeruk agar lebih optimal. Cara menanam pohon jeruk yakni dengan membuat lubang tanam dan memasukan pohon atau benih jeruk kedalamnya, lalu ditutup dengan tanah bercampur pupuk kandang dan dolomite secukupnya.
Perawatan agar berbuah lebat

Setelah itu, proses perawatan harus kita lakukan dengan maksimal agar pohon jeruk yang kita tanam bisa tumbuh dengan subur. Perawatan yang perlu dilakukan yakni diantaranya adalah mengairi secara rutin, kemudian mengatur jumlah cabang (dengan pola 1 batang utama dengan tiga cabang utama yang masing-masing memiliki 3 cabang lagi), dan juga penambahan unsur hara untuk tanah.
Selanjutnya buah jeruk siap untuk dipanen pada usia sekitar delapan bulan sejak masa berbunga. Pemanenan dilakukan dengan cara memotong tangkai buah. Nah itulah beberapa informasi mengenai cara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar